Pedang Pora Iringi Pelepasan Kapolres Solok Selatan AKBP Arief Mukti

Solok Selatan, Golden Arm | Rasa haru menyelimuti Polres Solok Selatan pada saat upacara pelepasan AKBP Arief Mukti S.A.S.S.H., S.I.K., M.Si beserta Ny. Desty Arief Mukti dengan diiringi tradisi pedang pora yang menjadi tanda berakhirnya masa tugas AKBP Arief Mukti di Kab. Solok Selatan. Minggu (11/01/2025).

Tradisi pedang pora yang menjadi bagian dari upacara pelepasan ini memiliki makna yang sangat dalam. Gapura pedang pora yang dibentuk oleh para perwira Polri melambangkan penghormatan terakhir kepada seorang perwira yang akan meninggalkan satuannya.
Saat ini tongkat estafet kepemimpinan Polres Solok Selatan yang sebelumnya dijabat oleh AKBP Arief Mukti S.A.S S.H, S.I.K., M.Si kini dilanjutkan oleh AKBP M. Faisal Perdana, S.I.K.

Dihadapan seluruh personil Polres Solok Selatan, bhayangkari beserta tamu undangan yang hadir pada saat itu. AKBP Arief Mukti turut mengucapkan terimakasih yang sebesar besarnya kepada seluruh keluarga besar Polres Solok Selatan. Atas dukungan serta kerjasama yang baik yang telah terjalin selama ini.

"Saya beserta keluarga mengucapkan terimakasih kepada seluruh personil yang telah mendukung saya selama menjabat sebagai Kapolres. Dan saya beserta keluarga turut meminta maaf apabila selama pelaksanaan tugas terdapat kekurangan dan kesalahan." Ucapnya.

"Saya sangat berterimakasih atas kesempatan yang diberikan kepada saya untuk mengabdi di bumi sarantau sasurambi solok selatan." tambahnya.

Semoga silaturahmi yang terjalin dengan baik selama ini dapat terus terjaga, ungkap AKBP Arief Mukti dengan suara bergetar.

Sementara itu AKBP M. Faisal Perdana dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas dedikasi dan prestasi yang telah ditorehkan oleh AKBP Arief Mukti selama menjabat sebagai Kapolres Solok Selatan

“Beliau telah banyak memberikan kontribusi yang sangat berarti bagi Polres Solok Selatan. Semoga di tempat tugas yang baru, beliau semakin sukses,” ucap AKBP. M.Faisal.

Selama menjabat sebagai Kapolres banyak inovasi serta prestasi yang telah berhasil ditorehkan oleh AKBP Arief Mukti selama menjadi Kapolres di Kab. Solok Selatan. Diantaranya adalah peningkatan keamanan dan ketertiban masyarakat, pemberantasan tindak kejahatan serta pelayanan masyarakat yang prima.

Serta inovasi inovasi dalam kedinasan itu sendiri seperti polisi masuk pesantren, polisi mengajar mengaji, sibadut keselamatan berlalu lintas dan lainnya.

Posting Komentar

0 Komentar

SELAMAT MEMBACA, SEMOGA BERMANFAAT